Lebih dari 100 peserta mengikuti seminar bincang sehat yang digelar Rumah SakitMahkota Medical Centre di Ballroom di Ramada Bali, Sunset Road Kuta-Bali, Sabtu (10/12/2016). Dua dokter spesialis gigi dan dokter urology dari Rumah Sakit Mahkota Medical Centre hadir sebagai pembicara dalam seminar kesehatan tersebut.
Dr. Raymondpall Singh Kler yang dikenal sebagai spesialis dokter gigi bicara mengenai kemajuan implan gigi untuk mengatasi tanggalnya gigi, yang disebabkan karena usia ataupun kecelakaan. Dr. Raymondpall menerangkan mengenai bagaimana manfaat dan keuntungan implan gigi daripada menggunakan pemasangan gigi tiruan.
Sementara dokter, Dr. Thana Balan V.
Sivaratnam sebagai spesialis urologi membeberkan mengenai pentingnya menjaga kesehatan ginjal dan apa saja yang dapat menyebabkan penyakit batu ginjal. Makanan yang harus dihindari serta cara penanganan penyakit batu ginjal. Marketing eksekutif Mahkota Medical Centre Bali, Francisca Titi Hapsari mengatakan, dalam rangka promosi RS MahkotaMedical Centre di wilayah Bali, pihaknya sengaja menggelar acara bincang sehat untuk mengajak berbagai kalangan untuk berkomunikasi intens dengan para dokter spesialisnya.
“Dalam rangka promosi marketing, kami perlu memperkenalkan rumah sakit kami dan salah satu caranya dengan bincang sehat ini,” ucap Hapsari. Hapsari menuturkan, kegiatan bincang sehat yang disupport penuh oleh Mahkota Medical Centre yang bekerja sama dengan Wanita Buddhis Indonesia Provinsi Bali berlangsung sangat interaktif.
Terlebih, bincang sehat kali ini dinilainya event komunikasi paling efektif antara dokter dengan peserta seminar.
“Ini jadi salah satu promosi kami bincang sehat, dan ini lebih efektif karena ada komunikasi langsung antara dokter dan pasien,” katanya. Mengambil tema kesehatan gigi dan ginjal, yang kasusnya banyak ditemui di tengah masyarakat menjadi sebuah hal penting untuk menjaganya selalu.